Manfaat Infused Water Untuk Kesehatan


Sahabat Nestle Indonesia, Trend hidup sehat saat ini banyak sekali yang bisa kita tiru, apalagi cara-cara hidup sehat yang banyak orang lakukan dan itupun menjadi sebuah kebiasaan sehari-hari. Tidak sulit untuk membuat hidup kita sehat, baik dengan cara mengonsumsi makanan sehat, olahraga, ataupun dengan cara lainnya yang cukup masuk akal. Banyak menu-menu makanan sehat untuk tubuh sehat, ada juga minuman sehat yang memiiki manfaat khusus bagi tubuh seseorang yang meminumnya.
Trend infued water adalah cara terbaik untuk memenuhi asupan mineral, vitamin dan nutrisi lainnya yang terdapat pada minuman dengan berbagai kombinasi buah ataupun sayuran. Bukan jus sayuran ataupun jus buah, ini adalah infused water. Dimana berbagai aneka potongan buah dan syaur dimasukan kedalamsebuah botol minuman yang diberikan air mineral, kemudian disimpan dalam kulkas beberapa jam sebelum bisa dinikmati. Air rendaman aneka buah ini memiliki banyak kandungan nutrisi yang sibutuhkan oleh tubuh, seperti mineral vitamin, dan sebagainya. Adapun Manfaat Infused Water bagi kesehatan adalah sebagai berikut:
  1. Dapat menyegarkan tubuh, berbeda dengan meminum air mineral, jika meminum infused water tubuh akan lebih segar karena mengandung rasa kombinasi yang berbeda, seperti manis, asam dan rasa segar dari minuman tersebut serta dapat membantu tubuh kembali mendapatkan kesegaran. Apalagi rasa asam terdapat dari lemon, dan rasa manis dari apel atau buah lainnya.
  2. Sebaga detoksifikasi. Yaitu proses pengeluaran racun yang masuk dalam tubuh an akan dikeluarkan dari tubuh jika meminum infused water sebagai minuman detoksifikasi dan pengeluaran racuk yang sanagt efektif. Sehingga Anda pun akan terbebas dari berbagai gangguan pada organ yang disebabkan oleh racun dalam tubuh dan Anda pun akan merasakan Manfaat Infused Water itu sendiri.
  3. Mengoptimalkan metabolism dalam tubuh. Infused water dapat meningkatkan metabolism dalam tubuh, sama manfaatnya sepeprti minum air putih. Dengan begitu tubuh akan mudah dalam beraktifitas dan tetap semangat.
  4. Sebagai antioksidan, yaitu dapat menangkal radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini.
  5. Memperlancar sistem pencernaan, seperti sembelit, susah buang air besar, mual, sakit perut ataupun mulas.

Masih banyak Manfaat Infused Water lainnya yang bisa Anda rasakan pada saat meminum racikan infused water dari buah dan sayur bagi tubuh. Minuman ini juga sangat baik unuk orang dewasa ataupun anak-anak karena mengandung vitamin yang baik untuk tubuh. Selamat mencoba!.

Komentar